Pendidikan
adalah suatu usaha sadar, terencana dan bertanggung jawab dari manusia untuk
membantu sesama manusia dalam mengembangkan kemampuan-kemampuan yang secara
hakiki telah terdapat dalam diri setiap manusia serta kemampuan-kemampuan yang
dapat diajarkan, dikembangkan dan diarahkan untuk tujuan positif demi pengembangan
keutuhan, kematangan dan kedewasaan kepribadian manusia baik secara spiritual,
emosional efektif, intelektual, psiko-motorik, dan perilaku (Lintang, M Marcel.
Gagasan-Gagasan Pendidikan Kontemporer.2010
: 6) . Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana
belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan
potensi diri untuk memiliki kekuatan spiritual, pengendalian diri, kepribadian,
ketrampilan dansebagainya yang dibutuhkan dirinya dan masyarakat ( Rahmasari, Gartika
dan Rita Rismiati. E-Learning
Pembelajaran Jarak Jauh untuk SMA. 2012 : 5 ). Pendidikan juga berarti
humanisasi atau upaya memanusiakan manusia atau upaya membantu manusia untuk
dapat bereksistensi sesuai martabatnya sebagai manusia ( Fananany,EL. Guru Sejati Guru Idola. 2003 : 12 ) .
Pendapat Prof.Herman H.Horn mengatakan
pendidikan adalah proses abadi dari penyesuaian lebih tinggi bagi makhluk yang
telah berkembang secara fisk dan mental yang bebas dan sadar kepada Tuhan
seperti termanifestasikan dalam alam sekitar, intelektual, emosional dan
kemauan dari manusia ( Fanany, EL. Guru
Sejati Guru Idola. 2003 : 18 ) . Dalam pendidikan juga terdapat teori
belajar salah satunya teori belajar koneksionisme yang mengartikan belajar
adalah proses pembentukan asosiasi antara yang sudah diketemukan dengan yang
baru.
Sutikno, M.
Sobry. 2013.Belajar dan Pembelajaran.
Lombok: Holistica.
Fanany, EL. 2003.
Guru Sejati Guru Idola. Bandung: Araska Publisher.
Rahmasari, Gartika dan Rita Rismiati. 2012. E-learning Pembelajaran Jarak Jauh
untuk
SMA.
Bandung: Yrama Widya.
Lintang,
Marcel M. 2010. Gagasan-Gagasan
Pendidikan Kontemporer. Jakarta: Cahaya
Pineleng.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar